Rabu, 20 September 2017 22:56

Abdul Kadir Resmi Jabat Ketua DPRD Bengkalis

Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir mengikuti pengambilan sumpah/jabatan yang dipimpin Ketua Pengadilan Negeri Bengkalis
BENGKALIS -Abdul Kadir, S.Ag resmi menjabat Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis sisa masa jabatan 2014-2019. Pelantikan Abdul Kadir dipimpin Ketua Pengadilan Negeri Bengkalis Dr. Sutarno, SH. MH, Senin (18/9/2017).

Pengucapan sumpah/janji Pelantikan Ketua DPRD Bengkalis dari Partai Amanat Nasional (PAN) itu melalui Rapat Paripurna Istimewa yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Indra Gunawan Eet.

Pelantikan sesuai SK Gubernur Riau KPTS.750/IX/2017 tanggal 11 September 2017. Abdul Kadir mendapat amanah dari DPP PAN menggantikan Heru Wahyudi yang tersandung proses hukum.

Hadir Bupati Bengkalis Amril Mukminin, Wakil Ketua Kaderismanto, Wakil Ketua Zul Helmi, Forkopimda, sejumlah Pejabat Pemkab Bengkalis dan 35 orang anggota DPRD Bengkalis.

Indra Gunawan berharap, Abdul Kadir dapat memimpin DPRD Bengkalis lebih baik lagi layaknya masa kepemimpinan Heru Wahyudi.

Usai dilantik Ketua DPRD Bengkalis, Abdul Kadir langsung menduduki kursi Ketua DPRD Bengkalis.

Dalam sambutannya, Abdul Kadir mengucapkan terima kasih kepada ibunda tercinta, Maimunah yang telah melahirkannya dan isteri yang setia mendampinginya.Kadir juga mengucapkan terima kasih kepada Anggota DPRD Fraksi PAN yang telah memperjuangkannya menjadi Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis. Selanjutnya kepada DPD, DPW dan DPP PAN yang telah mempercayainya sebagai Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis.

Abdul Kadir menyadari bahwa tugas anggota DPRD hari ini berbeda dari sebelumnnya karena sebagai anggota dewan dituntut mampu memberi solusi persoalan yang dihadapi masyarakat dan memperjuangkan aspirasi mereka.

''Perubahan sosial di masyarakat menuntut anggota DPRD lebih profesionali dan disiplin serta menguasai peraturan perundangan yang berlaku agar tidak tersalah langkah,'' ujar Abdul Kadir.

Untuk itu, Abdul Kadir berjanji akan berupaya memimpin lembaga yang terhormat ini sesuai mekanisme dan peraturan perundangan yang berlaku. Ia juga berjanji bersama-sama anggota dewan yang ada, tidak akan mencederai perjuangan negeri ini.

''Setiap kebijakan sekecil apapun, saya akan berusaha setransparan mungkin. Agar fungsi dan tugas lembaga legislatif berjalan dengan semestinya, kami mohon dukungan dan bantuan seluruh anggota DPRD Bengkalis, Bupati Bengkalis, Forkompinda dan seluruh elemen masyarakat,'' pinta Kadir.**
  • Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir, Bupati Bengkalis Amril Mukminin dan Wakil Ketua DPRD dalam sidang Paripurna Pelantikan Ketua DPRD
  • Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir mengetuk palu tanda sidang Paripurna Pelantikannya sebagai Ketua DPRD Bengkalis selesai
  • Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir bersama Wakil Ketua DPRD Zul Helmi dan Wakil Ketua Indra Gunawan
  • Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir bersalaman dengan Bupati Bengkalis Amril Mukminin
  • Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir langsung memimpin Paripurna Istimewa usai mengikuti prosesi pelantikan sebagai ketua DPRD
  • Anggota DPRD Bengkalis terlihat antusias mengikuti jalannya pelantikan Abdul Kadir sebagai Ketua DPRD Bengkalis
  • Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir foto bersama keluarga usai prosesi pelantikan sebagai Ketua DPRD
  • Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir salam komando dengan Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Bengkalis Syaukani
  • Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir menandatangani berita acara pelantikan sebagai Ketua DPRD
  • Forkopimda menghadiri pelantikan Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir