Pertamina Pakning Salurkan 250 Paket Sembako Untuk Kaum Duafa

Senin, 21 Juli 2014 11:55
BAGIKAN:
pesisirone group/ Erwin
Magaer Pertamina RU II Sei Pakning Sugeng Firmanto didampingi Bupati Bengkalis H, Herliyan Saleh dan Camat Bukit Batu menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat yang dilaksanakan di Masjid AL mukaramah, Kamis (17/7) malam pekan lalu
SUNGAIPAKNING, PESISIRONE.com  -  Selain penyerahan santunan terhadap kaum duafa dan anak yatim oleh Bupati Bengkalis, Pertamina RU II Sei Pakning juga menyalurkan bantuan sembako gratis kepada masyarakat sebanyak 250 paket, penyerahan bantuan tersebut lagsung  diserahkan oleh Manager Pertamina RU II Sei Pakning Sugeng Firmanto kepada masyarakat yang dilaksanakan di Masjid Al- Mukoramah, Kamis (17/7) malam pekan lalu

Manager Pertamina RU II Sei Pakning Sugeng Firmanto usai penyerahan sembako mengatakan bahwa paket sembako yang disalurkan ke masyarakat sebanyak 250 paket ini merupakan kepedulian pertamina dalam membantu masyarakat yang kurang mampu, apa lagi dalam menyambut lebaran nanti.

“Paket yang kita salurkan ini hendaknya bisa bermanfaat dan dirasakan langsung oleh penerimanya,” kata Sugeng.

Dikatakannya lagi bahwa keberadaan Pertamina hendaknya bisa besinergi dengan masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Bengkalis dan sejumlah program CSR yang ada telah banyak juga disalurkan kemasyarakat.

“Keberadaan PErtamina selam ini hendaknya bisa dirasakan oleh masyarakat dan juga besinergi dengan Pemrintah Kabupaten Bengkalis dalam sharing program yang ada,” katanya lagi.

Ditambahkan Sugeng  hendkanya selain penyerahan sembako ini juga dilaksanakan buka bersama dengan Bupati berserta rombongan dan masyarakat di KEcamatan Bukit Batu.(WIN)



BAGIKAN:
KOMENTAR