Satpol PP Mulai Tertibkan Baleho Herliyan Saleh

Rabu, 12 Agustus 2015 16:29
BAGIKAN:
BENGKALIS – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol) PP Bengkalis mulai melakukan penertiban terhadap baleho mantan Bupati Bengkais, Herliyan Saleh yang masih terpajang di sejumlah tempat. Khusus baleho yang ada di SKPD, sebagian sudah ada yang mengganti baleho Herliyan Saleh dengan baleho Pj Bupati Bengkalis Ahmad Syah Harrofie.

Pantuan di lapangan, Rabu (12/8), sejumlah anggota Satpol PP tampak mulai menurunkan baleho Herliyan Saleh yang ada di Lapangan Tugu Bengkalis. Secara bertahap penertiban juga dilakukan tidak hanya di lapangan tugu, melainkan di sarana milik Pemerintah lainnya. "Memang tak bisa satu hari selesai untuk menertibkan baleho mantan Bupati, karena jumlahnya cukup banyak. Sementara disisi lain, kita juga dihadapkan pada persiapan menyambut Hari Kemerdekaan RI," kata Kepala Kantor Satpol PP Bengkalis, Najamuddin kepada wartawan, Rabu (12/8).

Dikatakan, permintaan untuk menurunkan baleho mantan Bupati Bengkalis menurut Najam datang dari berbagai kalangan. Dirinya sangat memaklumi karena memang masa jabatan Herliyan Saleh sebagai Bupati Bengkalis sudah berakhir. "Tanpa diminta pun kita akan tertibkan, hanya saja karena jumlahnya banyak jadi belum semua bisa kita turunkan," ujarnya.

Untuk itu, dirinya juga berharap kepada SKPD-SKPD agar punya inisiatif untuk menurunkan baleho Herliyan Saleh. "Saya lihat beberapa SKPD sudah ada yang melakukan itu, tapi ada juga yang belum. Barangkali ini persoalan waktu, mungkin nunggu baleho HUT RI belum selesai," kata Najam lagi.

Pantauan media ini, sebagian besar SKPD sudah mengganti baleho Herliyan Saleh dengan baleho Ahmad Syah Harrofie yang mengucapkan selamat HUT RI. Namun ada juga yang belum, diantaranya SKPD Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluh Pertanian.(Gus)  
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dampingi Komandan Korem 031/WB, Bustami HY Ikut Salurkan Bantuan Sembako

    BENGKALIS - Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Bengkalis, Bustami HY, mendampingi Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Lizardo Gumay dan Kapolres AKBP Hendra

  • Sambut Hari Bayangkara ke 74, Polsek Bengkalis Bersihkan Tempat Ibadah

    BENGKALIS - Menyambut Hari HUT Bayangkar ke 74 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2020, Kepolisian Sektor Bengkalis, Polres Bengkalis megisi kegiatan dengan meng

  • Tim Gugus Covid 19 Terus Sosialisai Protap Kesehatan

    BENGKALIS - Personel Koramil 01/Bengkalis, bersama anggota Polsek Bengkalis melaksanakan giat aturan tentang penerapan pendisiplinan protokol kesehatan kepad

  • Personel Koramil 01/Bengkalis Sosialisasi Protap Kesehatan Kepada Warga dan Pedagang di Taman Andam Dewi dan Capcin

    BENGKALIS - Patroli bersama dan himbauan kepada masyarakat tentang aturan penerapan pendisiplinan protokol kesehatan kepada masyarakat terus dilakukan jajara

  • KOMENTAR