Sambut HUT RI, Desa Pangkalan Batang Gelar Upacara dan Berbagai Kegiatan Rakyat

Rabu, 05 Agustus 2015 11:27
BAGIKAN:
Rapat pembentukan Panitia HUT RI ke 70 tahun Desa Pangkalan Batang, Selasa (4/8).
BENGKALIS -Dalam rangka menyambut HUT kemerdekaan Republik Indoensia ke 70 tahun, desa Pangkalan Batang kecamatan Bengkalis akan menggelar upacara bendera pada tangga 17 Agustus 2015.

Selain itu, Pemerintahan Desa Pangkalan Batang akan menggelar berbagai kegiatan pesta rakyat. Dikatakan Pj kades Pangkalan Batang H. Jagad Raffani, Pemdes desa Pangkalan Batang akan turut memeriahkan semeriah mungkin peringatan HUT RI ke 70 tahun.

Menurut dia, kegiatan upacara dan berbagai kegiatan rakyat lainnya tersebut digelar sebagai bentuk partisipasi Pemdes dan masyarakat Pangkalan Batang menyambut dan mengenang arti kemerdekaan. Untuk penyelenggaraan kegiatan, Pemdes sudah membentuk Panitia pelaksana yang seluruhnya merupakan pemuda pemudi desa setempat.

"Insya-Allah kita akan memeriahkan hari ulang tahun RI ke 70, meriahkan semariahnya mulai dari upacara hingga acara lainnya termasuk acara permainan rakyat seperti panjat pinang dan lainnya,"ujar Jagad, Rabu (5/8).

"kegiatan sepenuhnya kita serahkan ke pemuda, pemuda kreatif dan akan mempunyai ide-ide baru dalam kegiatan hari besar. Dan ini akan mewakili semua elemen masyarakat yang diambil,"pungkasnya.(Gus)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dampingi Komandan Korem 031/WB, Bustami HY Ikut Salurkan Bantuan Sembako

    BENGKALIS - Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Bengkalis, Bustami HY, mendampingi Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Lizardo Gumay dan Kapolres AKBP Hendra

  • Sambut Hari Bayangkara ke 74, Polsek Bengkalis Bersihkan Tempat Ibadah

    BENGKALIS - Menyambut Hari HUT Bayangkar ke 74 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2020, Kepolisian Sektor Bengkalis, Polres Bengkalis megisi kegiatan dengan meng

  • Tim Gugus Covid 19 Terus Sosialisai Protap Kesehatan

    BENGKALIS - Personel Koramil 01/Bengkalis, bersama anggota Polsek Bengkalis melaksanakan giat aturan tentang penerapan pendisiplinan protokol kesehatan kepad

  • Personel Koramil 01/Bengkalis Sosialisasi Protap Kesehatan Kepada Warga dan Pedagang di Taman Andam Dewi dan Capcin

    BENGKALIS - Patroli bersama dan himbauan kepada masyarakat tentang aturan penerapan pendisiplinan protokol kesehatan kepada masyarakat terus dilakukan jajara

  • KOMENTAR