RTLH di Riau Dibantu Rp15 Juta per Unit

Minggu, 27 Agustus 2017 08:13
BAGIKAN:
Ilustrasi
PEKANBARU - Sebanyak 2.500 rumah tak layak huni (RTLH) di Provinsi Riau bakal diperbaiki melalui bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS). Yang mana, setiap unitnya akan mendapat bantuan dana sebesar Rp15 juta.

"Usulannya melalui pendataan dari masing kabupaten dan kota. Itu yang diusulkan ke Pemprov. Nanti gubernur yang mengusulkan ke kementerian untuk mendapatkan dana," kata Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Perkimnah) Provinsi Riau, Muhammad Amin di Pekanbaru, Sabtu (26/8/2017).

Bantuan yang bersumber dari APBN tersebut, kata Amin, diperuntukkan bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dengan kondisi rumah mereka yang tidak layak dan memang membutuhkan perbaikan.

"Masing-masing penerima akan menerima BSPS senilai Rp15 juta. Totalnya Rp37,5 miliar untuk 2.500 rumah," tuturnya.(MCR)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dalam Sepekan Targetkan 10.860 Dosis Penerima

    BENGKALIS - Selama sepekan ini, Dinas Kesehatan (Diskes) secara serentak melaksanaan vaksinasi baik di titik yang ditentukan maupun di fasilitas pelayanan ke

  • 49 Pasien Covid di Kabupaten Bengkalis Dinyatakan Sembuh

    BENGKALIS - Hari ini terkonfirmasi 15 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis, Minggu 20 Juni 2021, 1 orang meninggal dunia dan 49 lainnya dinyatakan s

  • Satgas Covid-19 Bengkalis Jaring 30.847 Warga Pelanggar Prokes

    BENGKALIS - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 Kabupaten Bengkalis memberikan teguran kepada 30.847 warga Kabu

  • Reses Wakil DPRD Bengkalis, Syahrial Fokus Kesehatan dan Lapangan Kerja

    BENGKALIS- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Syahrial berkunjung ke delapan titik daerah pemilihnya dalam rangka menjemput aspirasi masyarakat di Pulau R

  • KOMENTAR