Jelang Musda KNPI, M Darussam Deklarasikan Siap Maju

Rabu, 12 November 2014 10:34
BAGIKAN:
M.Darussalam
BENGKALISONE, BOC -Menjelang Musyawarah Daerah (Musda) DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bengkalis beberapa nama tokoh pemuda mendaklarasikan kesiapan untuk maju.

Setelah sejumlah nama politisi muda seperti Nur Azmi Hashim, Irmi Syakip Arsalan, Erwin Syah Putra, Andrian Pratama, Syahrial dan nama lainnya.

Rabu (12/11) Salah seorang mantan aktivis mahasiswa M. Darussalam mendeklarasikan kesiapannya untuk bertarung dikancah perebutan kursi 1 bagi pemuda Negeri Junjungan itu.

M. Darussalam yang akrab disapa Arol ini adalah mantan ketua umum Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Kabupaten Bengkalis (IPMKB) Pekanbaru, tentunya dengan pengalaman memimpin organisasi mahasiswa membuatnya percaya diri untuk bersaing dengan kandidat lainnya di Musda KNPI Bengkalis 2014.

"Dengan ini untuk membangun partisipasi pemuda dalam pembangunan di daerah ini, saya menyatakan siap maju di Musda KNPI Kabupaten Bengkalis," Ulas Arol kepada sejumlah wartawan, Rabu (12/11) di Bengkalis.

Dikatakan Arul saat ini pihaknya sedang menggalang dukungan dan berkonsolidasi dengan berbagai OKP yang ada, dia meyakini akan meraup suara terbanyak pada Musda nanti.

"Sejak jauh-jauh hari kita sudah melakukan konsolidasi, apalagi rekan-rekan mantan aktivis mahasiswa mendesak kami untuk maju, dalam artian mereka siap mendukung dan melakukan lobi-lobi secara kusus," Sebut Darussalam putra kelahiran desa Penampi Kecamatan Bengkalis ini.

Meskipun hingga saat ini belum ada tanda-tanda kapan digelarnya Musda, namun berbagai pihak menginginkan tuntas pada tahun 2014 ini, supaya agenda pemuda Kabupaten Bengkalis dapat terakomodir dengan baik. (Gus)
BAGIKAN:
KOMENTAR