Siak Kekurangan 2891 Orang PNS

Selasa, 04 Februari 2014 18:14
BAGIKAN:
Pegawai Negeri Sipil
SIAK (POG) - Pemerintah Kabupaten Siak saat ini masih kekurangan pegawai sebanyak 2891 orang. Dan untuk memenuhi kebutuhan pegawai tersebut, baru akan terpenuhi dalam lima tahun ke depan.
 
Demikian dikatakan oleh Kepala BKD Kabupaten Siak, Drs Lukman, saat ditanya wartawan  kemarin di Siak. "Memang kita saat ini masih kekurangan pegawai mencapai 2891 Orang untuk tenaga pendidikan, kesehatan dan teknis. Untuk memenuhi  kebutuhan Pegawai tersebut kita sudah menyampaikan ke pusat sesuai dengan keperluan dinas yang ada di Kabupaten Siak ini," paparnya.
 
"Dari Anjab yang kita ajukan ke pusat tersebut, maka pusat akan tahu sebenarnya bahwa kita masih kekurangan pegawai, namun untuk memenuhi kekuarangan pegawai tersebut,  diperkirakan setiap tahunnya kita harus mengajukan penerimaan PNS sebanyak 600 Orang CPNS," katany lagi.
 
Dikatakannya, jika pusat memberikan kuota ke Kabupaten Siak untuk menerima PNS 600 orang setiap tahunnya, maka 5 tahun kebutuhan PNS di Kabupaten Siak ini bisa terpenuhi. "Meski kita kekurang PNS, namun kita hingga kini belum ada menerima tenaga honor, karena sudah dilarang oleh pemerintah pusat," katanya. (pog/sht)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Musim Penghujan Rentan Diare, Begini Penjelasannya

    BENGKALIS – Disamping penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) yang sering diderita oleh ribuan masyarakat Bengalis, pada saat kabut asap melanda Negeri Junjungan, Diar
  • P2TP2A Harap Pelaku Pembuangan Bayi di Kuala Alam Secepatnya Ditangkap

    BENGKALIS -Pusat Pelayan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kabupaten Bengkalis berharap pihak Kepolisian mengusut tuntas dan menangkap pelaku pembuang bayi yang dite
  • PIK-R Nuansa SMANSA Solusi Masalah Para Remaja

    BENGKALIS -Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) yang bermukim di SMAN 1 Bengkalis siap menjadi sahabat sejati sekaligus memberikan solusi berbagai macam masalah bagi remaja
  • PKMJ Bengkalis Salurkan Bantuan Atap Seng Di Siak Kecil

    BENGKALIS- Paguyuban Keluarga Masyarakat Jawa (PKMJ) Kabupaten Bengkalis menyalurkan bantuan 180 keping atap seng yang diperuntukkan untuk Sanggar Seni Paguyuban Jawa dan Mushalla
  • KOMENTAR