• Home
  • Olahraga
  • Begini Kesiapan KONI Bengkalis Hadapi Porprov Tahun Depan

Begini Kesiapan KONI Bengkalis Hadapi Porprov Tahun Depan

Kamis, 17 Maret 2016 07:16
BAGIKAN:
Syaukani
BENGKALIS -Ditahun anggaran 2016 ini, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bengkalis, mulai fokus persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau di tahun 2017 nanti.

Dalam persiapan tersebut, pihak KONI Bengkalis beberapa hari kedepan, akan melakukan rapat anggota, dengan menghadirkan seluruh Pengurus Cabang (Pengcab-red) yang mempunyai Atlit agar dilakukan pembinaan maksimal.

Demikian yang sampaikan Ketua Umum (Ketum-red) KONI Kabupaten Bengkalis, Syaukoni Al Karim, bahwa pihak KONI sebelumnya, telah menggelar hearing dengan Komisi IV DPRD Bengkalis, supaya ikut mendukung persiapan menghadapi Porprov tahun 2017 nanti.

"Dan Alhamdulillah, Komisi IV mendukung penuh upaya kita dalam meningkatkan prestasi atlit di seluruh cabor yang ada di Kabupaten Bengkalis, selain mendukung meningkatkan pretasi melalui pembinaan, juga bagaimana selanjutnya, agar para atlit tersebut ada kesejahteraan, "terangnya, Rabu kemarin.

Menurutnya, selain persiapan hadapi Porprov 2017 itu, bertujuan untuk mempertahankan pretasi juara umum, juga supaya lebih meningkat prestasinya dari tahun-tahun sebelumnya, dengan didukung kesejahteraan para Atlit.

"Sehubungan dengan anggaran yang akan kita kucurkan diseluruh Pengcab berjumlah 39 Cabor tersebut, ada beberapa prioritas yang telah kami petakan ditahun 2016 ini, sebab Pengcab mempunyai atlit atau tidak itu, sebagai dasar ukuran dukungan finansial yang akan kita berikan, "jelas Syaukoni.

Prioritas yang pertama, yakni pengcab yang mempunyai atlit pretasi, kedua Pengcab punya atlit menuju pretasi, ketiga Pengcab miliki atlit, tapi belum ada pretasi.

"Sedangkan Pengcab yang tidak punya atlit, maka kita dari pihak KONI, tidak akan memberikan dukungan finansial maksimal. Sebab dasar keberadaan Pengcab itu adanya Atlit dan jika tidak ada Atlit, untuk apa dana itu kita kucurkan, "tambahnya.(Gus)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Dalam Sepekan Targetkan 10.860 Dosis Penerima

    BENGKALIS - Selama sepekan ini, Dinas Kesehatan (Diskes) secara serentak melaksanaan vaksinasi baik di titik yang ditentukan maupun di fasilitas pelayanan ke

  • 49 Pasien Covid di Kabupaten Bengkalis Dinyatakan Sembuh

    BENGKALIS - Hari ini terkonfirmasi 15 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis, Minggu 20 Juni 2021, 1 orang meninggal dunia dan 49 lainnya dinyatakan s

  • Satgas Covid-19 Bengkalis Jaring 30.847 Warga Pelanggar Prokes

    BENGKALIS - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 Kabupaten Bengkalis memberikan teguran kepada 30.847 warga Kabu

  • Reses Wakil DPRD Bengkalis, Syahrial Fokus Kesehatan dan Lapangan Kerja

    BENGKALIS- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Syahrial berkunjung ke delapan titik daerah pemilihnya dalam rangka menjemput aspirasi masyarakat di Pulau R

  • KOMENTAR