• Home
  • International
  • Kakak Tiri pemimpin Korea Utara Kim Jong-un Diduga Tewas karena Jarum Beracun

Kakak Tiri pemimpin Korea Utara Kim Jong-un Diduga Tewas karena Jarum Beracun

Kamis, 16 Februari 2017 00:59
Pelakunya diduga dua orang perempuan yang langsung melarikan diri.
BAGIKAN:
Kim Jong-nam, kakak tiri Kim Jong-un yang tewas terbunuh di Malaysia. (Reuters)
MALAYSIA - Kim Jong-nam, kakak tiri pemimpin Korea Utara Kim Jong-un tewas di Malaysia. Ia tewas dalam perjalanan dari bandara internasional Kuala Lumpur menuju rumah sakit.
 
Diberitakan oleh Independent, Rabu 15 Februari 2017, yang mengutip televisi Malaysia TV Chosun, Kim Jong-nam tewas setelah diduga diserang dua perempuan menggunakan jarum beracun. Kedua perempuan itu diyakini sebagai agen intelijen Korea Utara, melarikan diri menggunakan taksi dan kini masih buron.
 
Petugas polisi Fadzil Ahmat mengatakan kepada Reuters, 15 Februari 2017, masih belum jelas apa penyebab kematian Kim Jong-nam. Namun, kepolisian akan melakukan postmortem visum. "Sejauh ini belum ada tersangka, namun kami harus segera melakukan investigasi dan melihat beberapa kemungkinan untuk mencari penyebabnya," ujar Fadzil.
 
Ia lalu menambahkan, sepertinya ada seseorang yang menutup wajah Kim Jong-nam dari belakang, sehingga ia merasa pusing dan berteriak meminta pertolongan. Kim lalu dibawa ke klinik di bandara, namun ia meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit.
 
Kim bersembunyi di Malaysia setelah pamannya Jang Sung-thaek dieksekusi pada Desember 2013. Sung-thaek adalah salah satu paman yang memiliki pengaruh besar pada Kim Jong-un.
 
Ia diketahui berjuang dari luar Korea Utara dan terus berbicara melawan dinasti keluarganya yang mengontrol negara tertutup tersebut. Pada 2011, putra tertua Kim Jong-il ini selamat dari percobaan pembunuhan di Macau.
Kim terlahir dari hubungan Kim Jong-il dengan Sung Hae-rim. Pasangan ini memiliki anak tanpa hubungan pernikahan. Sung Hae-rim adalah seorang aktris terkenal Korea Utara yang akhirnya meninggal di Moskow.
 
Korea Utara dan Korea Selatan belum memberikan konfirmasi resmi atas kematian Kim. Kematian ini menjadi salah satu kasus kematian besar dalam sejarah Kim Jong-un memimpin Korea Utara, setelah eksekusi Jang Song-thaek.(viva)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Kapolda Riau Janjikan Pin Emas kepada Polisi Berhasil Menekan Karhutla

    BENGKALIS - Kapolda Riau Inspektur Jenderal Polisi Agung Setya Imam Effendi menerapkan reward and punishment atau penghargaan dan sanksi kepada jajarannya da

  • Mahasiswa Tonggak Perubahan Suatu Bangsa

    Oleh : Moh. Rofiq Risandi

    Mahasiswa : Universitas Islam Malang 

    Fakultas : Ilmu Administrasi

    Prodi : Administrasi Publik

    &nbs

  • IRT Kurir Sabu di Tangkap Polisi

    MANDAU - Untuk sekian kalinya, team opsnal unit Reskrim Polsek Mandau berhasil mengungkap pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu.

    Kali i

  • Tangani Karhutla, Polda Riau datangkan Drone Khusus dan Tim Ahli

    PEKANBARU - Kepolisian Daerah (Polda) Riau mendatangkan tim ahli dan drone khusus dari Mabes Polri guna memaksimalkan upaya penegakan hukum dalam kasus kebak

  • KOMENTAR