Polres Bengkalis Gelar Apel Pasukan Ops Simpatik 2014

Senin, 19 Mei 2014 10:23
BAGIKAN:
Agusetiawan
Kapolres Bengkalis AKBP Andry Wibowo Saat mengecek Kesiapan Anggota Satlantas Polres Bengkalis
BENGKALISONE,POG- Dalam Rangka Operasi Simpatik 2014, Polres Bengkalis menggelar Apel pelepasan pasukan dihalaman kantor Polres Bengkalis yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkalis AKBP Andry Wibowo, senin (19/5/2014) pagi.

Operasi Simpatik 2014 yang dilakukan oleh pihak Polres Bengkalis yang dominannya dilakukan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) berkaitan dengan keamanan dan ketertiban masyarakat dalam mematuhi aturan berlalu lintas.

Kapolres Bengkalis AKBP Andry Wibowo dalam arahannya menyampaikan, Gelar pasukan Operasi Simpatik 2014 ini bersifat terpusat mengedepankan fungsi lalu lintas dengan tujuannya berkaitan dengan ke amanan dan ketertiban berlalu lintas.

Menurut Kapolres, Kebutuhan dalam kepatuhan peningkatan dari kualitas masyarakat pengguna kendaaraan untuk mematuhi semua aturan UUD lalu lintas, harus dimulai dari kesiapan para anggota dan kesiapan pengetahuan anggota tentang pelaksanaan Operasi yang benar.

“Konsep kita adalah untuk meningkatan kehidupan yang lebih baik dan meningkat pengetahuan masyarakat tentang peraturan lalu lintas sehingga kecelakaan dalam berlalu lintas bisa berkurang,”Ujar AKBP Andry Wibowo.

Disampaikan Kapolres Bengkalis Andry Wibowo, Operasi Simpatik 2014 ini juga dititik beratkan pada pada pendekatan edukasi (peneguran) bukan menitik beratkan pada penilangan, hal ini dilakukan untuk membangun kesadaran masyarakat tentang pengetahuan cara- cara mengemudi yang aman.

“Sungguh- sungguhlah menegakkan hukum, jangan gunakan hukum untuk hal- hal yang beresiko luas terhadap keamanan, ketertiban berlalu lintas, serta saya pesan jangan ada tindakan- tindakan penyimpangan yang dilakukan selama pelaksanaan Operasi simpatik 2014,”pungkas Kapolres Bengkalis AKBP Andry Wibowo. (Gus)

BAGIKAN:
KOMENTAR