Kendarai Sepeda Listrik, Bocah SD Tercebur Parit

Kamis, 13 Februari 2014 19:56
BAGIKAN:
Agus Setiawan
Sepeda Milik Bunga kecebur dalam Parit
BENGKALIS (POG) - Sebut saja Bunga, Siswa SD salah Satu sekolah yang ada di Bengkalis. Setelah pulang sekolah, Bunga harus menerima kenyataan Pahit. Pasalnya, dia dengan sepeda motor matic yang di kendarainya harus sama-sama kejebur dalam parit tepatnya di Simpang empat lampu merah (Lampu Lalu Lintas.red) Jalan Antara, Kamis (13/2/2014).

Beruntung, masyarakat dan pengguna jalan cepat menyelamatkan Bocah perempuan tersebut. Bunga mengalami benturan dan dilarikan ke rumah sakit Umum Bengkalis oleh warga.

Menanggapi masalah sepeda motor matik ini, Kasatlantas Polres Bengkalis AKP Roni Syahendra kepada. Pesisirone.com mengatakan, bahwa sepeda motor matik perlu dan harus juga mematuhi peraturan berlalu lintas, agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.

Menurut kasatlantas, saat ini pihaknya dalam penanganan kasus kecelakaan ini, baik itu melanggar rambu-rambu lalu lintas, tindakannya hanya sebatas memanggil orang tua agar anak-anak mereka dalam menggunakan sepeda motor matik tersebut tetap mengikuti aturan berlalulintas, apalagi hingga saat ini belum UU tentang kendaraan tersebut.

Tambanya, hingga saat ini, sudah 4 laporan kasus lakalantas pengguna sepeda motor matik. "laporan tersebut ada diantara penggunanya dari anak-anak SD yang belum tahu seluk beluk aturan berlalu lintas dijalan raya," ujarnya.

"Maka dari itu, himbauan saya kepada orang tua untuk berhati hati dan waspada memberikan kepercayaan pada anak- anak SD khususnya untuk mengunakan sepeda elektric, sebab bukan hanya pengguna saja yang nantinya menjadi korban lakalantas, tetapi bagi pengguna yang lainnya," tutup Kasatlantas Roni Syahendra. (Gus)
BAGIKAN:
KOMENTAR