Bendahara Pembantu BLH Dibegal, Uang Rp48 Juta Lenyap

Jumat, 25 September 2015 12:41
BAGIKAN:
Ilustrasi
BENGKALIS - Aksi begal menimpa pembantu bendahara Badan Lingkungan Hidup (BLH) Bengkalis, Evi Witriyanti. Akibatnya, uang kegiatan senilai Rp48 juta lenyap digondol begal.

Informasi yang berkembang, peristiwa naas itu terjadi ketika Evi mengambil uang kegiatan di Bank RiauKepri, Rabu (23/9) sekitar pukul 12.00 WIB. Dari bank yang ada di Jalan Pahlawan, Evi bergegas kembali ke kantor di Jalan Pertanian. Namun, belum sampai di kantor, yaitu tidak jauh dari Masjid Alhakim, tas berisi uang Rp48 juta  yang tergantung di badannya diambil paksa oleh seseorang.

Waktu kejadian begitu cepat dan Evi pun tak mengenal sosok pria yang membegal dirinya. Merasa dirampok, Evi berusaha untuk mengejar pelaku yang melaju ke arah Jalan Lembaga. Namun usahanya sia-sia dan begal pun menghilang di jalan baru menuju Wonosari.

Kepala BLH Bengkalis, Arman AA saat dihubungi membenarkan kejadian tersebut. "Kita sudah laporkan ke polisi dan sekarang sedang dalam penyelidikan," ujarnya (Gus)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Tangani Karhutla, Polda Riau datangkan Drone Khusus dan Tim Ahli

    PEKANBARU - Kepolisian Daerah (Polda) Riau mendatangkan tim ahli dan drone khusus dari Mabes Polri guna memaksimalkan upaya penegakan hukum dalam kasus kebak

  • Jaksa Kantongi Tiga Nama Tersangka Kasus UED SP Desa Bikit Batu

    BENGKALIS - Kejaksaan Negeri (Kejari) Bengkalis bakal menetapkan tiga tersangka terkait anggaran Usaha Ekonomi Desa Simpan Pinjam (UED SP) Desa Bukit Batu, K

  • 3 Napi Kabur dari Lapas Jambi Ditangkap Di Bengkalis, 1 Dihadiahi Timah Panas Polisi

    BENGKALIS - Tiga dari empat nara pidana (napi) kasus narkotika yang kabur dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sungai Penuh Jambi, akhirnya ditangka

  • Kasus Perceraian Kalangan PNS Meningkat di Bengkalis

    BENGKALIS - Angka perceraian dikalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Bengkalis relatif meningkat dibanding tahun

  • KOMENTAR