Ketua DPRD Dumai Silaturahmi Bersama Warga Gurun Panjang

Kamis, 13 Maret 2014 08:59
BAGIKAN:
Silaturahmi Ketua DPRD Kota Dumai di Gurun Panjang
DUMAI, POG - Ketua DPRD Dumai Zainal Effendi menyambut rasa syukur karena wilayah pemukiman penduduk yang berada di Kelurahan Gurun Panjang sudah terealisasi pasokan jaringan listrik. Yang mana selama ini daerah itu masih terisolir dari pembangunan.

"Saya datang kesini ingin melihat pembangunan yang diusulkan kemarin dan alhamdulillah sekarang kampung ini sudah ada pasokkan listrik. Saya minta masyarakat untuk bisa menjaga aset ini," pinta Zainal Effendi kepada masyarakat di Gurun Panjang, kemarin.

Dengan dijaganya aset pembangunan ini, kata dia, tentunya akan membawa berkah dan rahmat yang mana jaringan listrik bisa menjadi kunci penerangan wilayah ini. Namun, semua itu bisa terwujud berkat kerjasama yang baik antara masyarakat dan wakil rakyat.

"Dengan bantuan dan perwujudan jaringan listrik ini merupakan kepedulian wakil rakyatnya sendiri. Dan amanah seorang wakil rakyat dalam menyikapi beban masyarakat untuk mendambakan adanya jaringan listrik," ungkap politisi Partai Golkar ini.

Selain menyampaikan rasa syukur dan silahturahmi kepada masyarakat di Kelurahan Gurun Panjang, Ketua DPRD Dumai Zainal Effendi juga memberikan bantuan kepada warga yang sudah umur lanjut usia (lansia).

Atas bantuan yang diterima para lansia ini sangat antusias dan bersyukur seorang pimpinan wakil rakyat mau peduli terhadap masyarakatnya. Sekali lagi, warga yang ada di Gurun Panjang sangat bersyukur atas kepedulian pimpinan DPRD Dumai.

Disamping itu, masyarakat Gurun Panjang menyampaikan ucapan apresiasi besar atas terealisasinya jaringan listrik semoga dimasa mendatang pembangunan diwilayah ini semakin banyak yang digelontorkan. (zie)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Musim Penghujan Rentan Diare, Begini Penjelasannya

    BENGKALIS – Disamping penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) yang sering diderita oleh ribuan masyarakat Bengalis, pada saat kabut asap melanda Negeri Junjungan, Diar
  • P2TP2A Harap Pelaku Pembuangan Bayi di Kuala Alam Secepatnya Ditangkap

    BENGKALIS -Pusat Pelayan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kabupaten Bengkalis berharap pihak Kepolisian mengusut tuntas dan menangkap pelaku pembuang bayi yang dite
  • PIK-R Nuansa SMANSA Solusi Masalah Para Remaja

    BENGKALIS -Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) yang bermukim di SMAN 1 Bengkalis siap menjadi sahabat sejati sekaligus memberikan solusi berbagai macam masalah bagi remaja
  • PKMJ Bengkalis Salurkan Bantuan Atap Seng Di Siak Kecil

    BENGKALIS- Paguyuban Keluarga Masyarakat Jawa (PKMJ) Kabupaten Bengkalis menyalurkan bantuan 180 keping atap seng yang diperuntukkan untuk Sanggar Seni Paguyuban Jawa dan Mushalla
  • KOMENTAR