Jabatan Berakhir, DPRD Siak Dapat Uang 6 Kali Gaji

Selasa, 04 Februari 2014 18:22
BAGIKAN:
SIAK (POG) - Tahun 2014 ini anggota DPRD Kabupaten Siak Priode tahun 2009-2014 akan berakhir. Bagi anggota DPRD yang tugasnya sebagai anggota dewan akan berakhir tersebut, akan  diberikan dana purnabhakti, dengan besaran enam kali gaji.
 
Hal tersebut di akui oleh sekwan DPRD Siak Drs Rudinal saat di tanya wartwan, kemarin. "Ya, benar. Bahwa tahun 2014 ini anggota DPRD Siak yang akan berakhir masa jabatanya akan mendapatkan dana purnabhakti sebesar 6 kali gaji. Kita sudah masukkan dalam anggaran di tahun 2014 ini," paparnya.
 
Menurutnya, dana purnabhakti ini saat ini sudah diperbolehkan. Dana ini sama dengan dana pensiun, kerana sebenarnya anggota DPRD ini sama dengan pejabat negara dan kalangan PNS, jadi sudah selayaknya mereka diberikan dana pensiunnya," paparnya lagi.
 
Lebih lanjut Sekwan mengatakan, bagi anggota DPRD yang terkena PAW, tetap diberikan dana purnabhakti.  "Dana purnabhakti ini akan kita serahkan setelah mereka habis masa jabatannya kelak. Kita tunggu sajalah, karena tidak lama lagi waktunya," paparnya. (pog/sht)
BAGIKAN:

BACA JUGA

  • Musim Penghujan Rentan Diare, Begini Penjelasannya

    BENGKALIS – Disamping penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) yang sering diderita oleh ribuan masyarakat Bengalis, pada saat kabut asap melanda Negeri Junjungan, Diar
  • P2TP2A Harap Pelaku Pembuangan Bayi di Kuala Alam Secepatnya Ditangkap

    BENGKALIS -Pusat Pelayan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kabupaten Bengkalis berharap pihak Kepolisian mengusut tuntas dan menangkap pelaku pembuang bayi yang dite
  • PIK-R Nuansa SMANSA Solusi Masalah Para Remaja

    BENGKALIS -Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) yang bermukim di SMAN 1 Bengkalis siap menjadi sahabat sejati sekaligus memberikan solusi berbagai macam masalah bagi remaja
  • PKMJ Bengkalis Salurkan Bantuan Atap Seng Di Siak Kecil

    BENGKALIS- Paguyuban Keluarga Masyarakat Jawa (PKMJ) Kabupaten Bengkalis menyalurkan bantuan 180 keping atap seng yang diperuntukkan untuk Sanggar Seni Paguyuban Jawa dan Mushalla
  • KOMENTAR